Patroli Kamtibmas: Polsek Bungoro Ingatkan Pentingnya Netralitas TNI, Polri, dan ASN di Pilkada 2024

    Patroli Kamtibmas: Polsek Bungoro Ingatkan Pentingnya Netralitas TNI, Polri, dan ASN di Pilkada 2024
    Patroli Kamtibmas: Polsek Bungoro Ingatkan Pentingnya Netralitas TNI, Polri, dan ASN di Pilkada 2024

    BUNGORO – Dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, personil Polsek Bungoro yang dipimpin oleh Piket Perwira Pengawas (Pawas) IPDA Fakhril menyambangi beberapa kantor instansi di wilayah Kecamatan Bungoro. Pada Senin (21/10/2024). Kegiatan tersebut dilakukan untuk menyampaikan himbauan terkait netralitas TNI, Polri, dan Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam pelaksanaan Pilkada mendatang.

    Adapun kantor instansi yang dikunjungi antara lain Kantor Kecamatan Bungoro, Kantor Lurah Samalewa, dan Puskesmas Bungoro. Dalam kunjungan tersebut, personil Polsek Bungoro mengedepankan pendekatan humanis saat menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, termasuk kepada para ASN yang bekerja di instansi tersebut. Personil mengingatkan pentingnya menjaga netralitas serta berperan aktif dalam menjaga suasana aman dan tertib jelang Pilkada 2024.

    Kapolsek Bungoro, AKP Abdul Haris Nicolaus, S.Sos., MH., dalam keterangannya menyatakan bahwa pihaknya akan terus berupaya menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang Pilkada. "Kami menekankan pentingnya menjaga netralitas TNI, Polri, dan ASN agar proses Pilkada dapat berjalan dengan aman, damai, dan sejuk. Kami juga mengimbau agar masyarakat menghindari politik uang dan tidak mudah terpengaruh oleh berita hoax yang dapat merusak suasana, " tegasnya.

    Kegiatan patroli himbauan ini merupakan bagian dari upaya preventif Polsek Bungoro dalam rangka memastikan jalannya Pilkada 2024 di wilayahnya berlangsung dengan aman dan tertib, serta bebas dari segala bentuk intervensi politik yang tidak sehat. Dengan adanya sinergi yang baik antara masyarakat, instansi pemerintah, dan aparat keamanan, diharapkan proses demokrasi pada Pilkada nanti dapat berjalan lancar dan damai.(Hasmir23)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Sinergi Polsek Liukang Tangaya dan Diknas...

    Artikel Berikutnya

    Paslon Nomor Urut 1 MYL-ARA Disambut Meriah...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Jejak Sejarah Abdul Kahar Muzakkar di Desa Lanne, Pangkep: Gua Tagari Jadi Saksi Perjuangan DI/TII
    Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89
    Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani
    Panglima TNI Dampingi Menhan RI Perkuat Kerja Sama Pertahanan dengan RRT

    Tags